serial izombie

Domigado – Bagi kamu yang mungkin belum familiar dengan kisah dalam serial iZombie, serial horor komedi ini menceritakan kehidupan mantan dokter bernama Olivia Moore (Rose McIver). Beberapa tahun sebelumnya, Liv menjadi korban serangan dari seorang pemakai narkoba jenis ‘Utopium.’ Tanpa diduga, bekas gigitan di tangan Liv membuat dirinya berubah menjadi sosok zombie pemangsa otak manusia. Pada awal Januari 2021, Netflix mulai menayangkan lanjutan kisah Liv Moore dalam serial iZombie. Setelah tayang perdana di stasiun televisi CW Network, serial iZombie hadir dengan kisah dalam musim kelimanya di Netflix. Sama dengan musim sebelumnya, Rose McIver, Malcolm Goodwin, Rahul Kohli, dan Robert Buckley kembali hadir untuk mengobati kerinduan para penggemar.


Karena tidak ingin membunuh siapa pun, Liv memutuskan beralih profesi sebagai asisten di kamar mayat rumah sakit King County. Dr. Ravi Chakrabarti (Rahul Kohli) berhasil mengungkap rahasia besar Liv setelah ia memergoki bawahannya itu sedang memakan otak milik sesosok mayat. Alih-alih lari ketakutan, peristiwa ini justru menjadi awal dari persahabatan yang terjadi antara Ravi dan Liv.


Pada musim kelima, Liv masih bekerja untuk Ravi sembari membantu Detektif Clive Babineaux (Malcolm Goodwin) memecahkan kasus kriminal.
Episode pertama dibuka dengan penyelidikan Detektif Clive terhadap kasus pembunuhan di New Seattle. Mengingat jasad korban belum diketahui keberadaannya, tidak ada yang bisa dilakukan Liv selain meneliti rekaman video dari lokasi kejadian.


Sementara itu, situasi di New Seattle juga semakin tak terkendali dengan kemunculan perkumpulan zombie yang ingin melenyapkan manusia. Ravi masih berusaha menghubungi rekannya di organisasi CDC guna mencari keberadaan serum yang dapat menyembuhkan mereka. Kisah Liv dan para zombie dalam serial iZombie semakin seru untuk ditonton. Nah, kalau kamu penggemar berat serial zombie yang dibumbui unsur komedi, simak terus kelanjutan kisahnya dalam musim kelima iZombie yang tayang di Netflix.

Sinopsis iZombie, Serial Supranatural yang Diangkat dari Cerita Komik

serial izombie

iZombie merupakan serial televisi asal CW TV yang bergenre supranatural thriller drama. Serial ini berasal dari Amerika dan disutradarai oleh Rob Thomas dan Diane Ruggiero-Wright.

iZombie diadaptasi dari cerita komik dengan judul yang sama karya Chris Roberson dan Michael Allred. Komik tersebut kemudian dipublikasikan oleh DC Comics dibawah penerbit Vertigo imprint. Setelah menjadi serial televisi, iZombie dirilis untuk pertama kalinya pada 17 Maret 2015. Serial ini kemudian mendapat respon yang positif dari para pemirsanya. iZombie diketahui diproduksi di daerah Vancouver, Kolumbia.

Total episode yang dibuat untuk serial ini sebanyak 71 episode. Serial drama  komedi ini berkisah tentang Olivia ‘Liv’ Moore (Rose Mclver)  adalah seorang doktor di daerah Seattle.

serial izombie

Peristiwa ‘Boat Party’ mengubahnya menjadi zombie yang juga mengubah hidupnya.

Setelah menyadari bahwa dirinya kini Zombie, Liv membatalkan pertunangannya dengan Major (Robert Buckely), karena jika dilanjutkan Liv bisa merubah orang yang dicintainya menjadi Zombie, bahkan bisa membunuh orang-orang sekitarnya.

Ia pun harus merelakan untuk menjaga jarak dengan orang-orang disekitarnya karena takut melukai mereka jika ia sedang dalam kondisi ‘Zombie Mode’.

Tidak hanya memiliki rambut dan kulit yang putih pucat, Liv juga memiliki hasrat untuk memakan otak manusia, tanpa otak manusia ia tidak bisa bertahan hidup.

Tentu saja Liv tidak memberitahukan rahasia ‘zombie’-nya kepada keluarganya, kecuali dengan Ravi (Rahul Kohli), Bos sekaligus teman kerja Liv yang memergoki Liv sedang makan sambal pedas dan otak manusia.

Pekerjaan baru Liv di bagian Forensik memberikan keuntungan baginya, karena ia dapat memakan otak dari mayat yang sedang diotopsi.

Namun setiap kali memakan otak dari mayat korban pembunuhan, Liv mendapatkan penglihatan dari korban tersebut. Penglihatan itu ia dapatkan dari otak korban-korbannya, ia bahkan bisa berubah sifatnya sama persis seperti orang yang otaknya ia makan.

Ketika korbannya adalah seorang klepto, Liv jadi memiliki keinginan untuk mencuri, ketika korbannya seorang seniman, Liv jadi memiliki keahlian melukis.